5 Sifat yang Dicari Pria Dalam Diri Wanita

Author : UnknownTidak ada komentar

Fisik memang penting. Namun saat mencari pasangan hidup, ada lima kualitas utama yang dicari pria dalam diri seorang wanita.

Wanita yang mempunyai kehidupannya sendiri
Ketika mencoba membuat pria terkesan, amat penting untuk menunjukkan Anda seorang yang mandiri.

Pria modern rata-rata tidak menginginkan wanita yang selalu menggantungkan diri setiap saat — itu membuat mereka jengah. Daripada mendepak teman dan keluargamu untuk menghabiskan waktu bersama dengan kekasih baru, pastikan untuk tetap meluangkan waktu untuk semua pihak.

Jangan berpikir bahwa Anda tidak akan bahagia jika tidak ada dia, tunjukkan bahwa Anda tetap bersemangat ketika tidak berada di sampingnya. Hubungan seharusnya memperbaiki hidup Anda, bukan menguasainya.

Wanita yang jujur dan setia
Jujurlah kepada kekasih Anda. Jika Anda jujur dan mengatakan situasi Anda sesungguhnya, seperti a) Anda sudah menikah dan sedang menjalani proses perceraian yang sulit; b) Anda memiliki satu kebiasaan buruk; atau c) segala hal lainnya yang dapat membuat dia kabur dari Anda, maka Anda sudah melakukan hal yang benar.

Semua hal yang dapat membuat dia menghindar harus diutarakan dengan jelas, atau Anda akan berisiko membuang-buang waktu kalian berdua. Jangan mempermanis hal apa pun — jika pria ini cukup mencintai Anda, dia akan membantu Anda melewati masa-masa sulit.

Jika masa lalu Anda atau kekasih Anda tidak dapat diterima, maka buang jauh-jauh pikiran untuk hidup bersama.

Wanita yang dapat merawat dirinya sendiri
Ini adalah suatu hal yang belum berubah sejak zaman dahulu kala: pria menyukai wanita yang bangga akan penampilannya sendiri dan sebaliknya. Ini bukan tentang badan yang tinggi langsing seperti supermodel, melainkan kemampuan sedikit bersolek untuk menambah kecantikan.

Tidak perlu memakai gaun pesta dan dandan menor ketika kencan, namun pakailah sesuatu untuk menampilkan bagian tubuhmu yang paling memesona. Pakailah make-up untuk mempertegas kecantikan alami Anda; aturlah rambut Anda untuk mendukung wajah Anda; dan semprotkan parfum favorit Anda untuk meningkatkan kepercayaan diri.

Berdandanlah untuk membuat Anda menjadi sosok yang lebih percaya diri, karena hal itulah yang dicari seorang pria dalam diri seorang wanita.

Wanita yang percaya diri
Sudah tidak zaman lagi ketika wanita yang malu-malu membuat tertarik seorang pria yang tampan dan kuat. Kini menjadi orang yang membutuhkan banyak perhatian dapat lebih menarik. Selebritas yang Anda lihat di media jarang ada yang merasa sepercaya diri penampilan mereka.

Mereka memalsukan kepercayaan diri mereka. Jadi jangan berfokus pada kelemahan Anda, justru kembangkan dan maksimalkan kekuatan Anda. Pastikan Anda menggunakan bahasa tubuh. Berdiri tegak, buatlah kontak mata, dan tersenyum, karena hal ini akan membuat Anda lebih percaya diri.

Wanita yang dewasa dan cakap berbicara
Berbicara sok imut seperti anak kecil  memang lucu namun jangan terlalu sering melakukannya. Pria modern rata-rata menyukai wanita yang dapat berbincang secara intelektual dan juga memiliki selera humor yang baik.

Jadi berbicara terlalu manja dapat membuat dia hilang minat. Bicaralah tentang topik menarik dan pastikan untuk mendengarnya juga berikan masukan tentang pikiran dan ide Anda pada topik obrolan kalian. Juga jauhi kata makian, karena itu dianggap kasar.

Sumber : http://id.she.yahoo.com/5-sifat-yang-dicari-pria-dalam-diri-wanita.html

Artikel Terkait

Posted On : Sabtu, 09 Juni 2012Time : 04.29
SHARE TO :
| | Template Created By : Binkbenks | CopyRigt By : Online oke | |
close
Banner iklan disini
> [Tutup]